Kukuhkan Paskibraka, Bupati Lindra: Merah Putih Adalah Jati Diri Bangsa
JATIMPOS.CO/TUBAN – Sebanyak 76 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dikukuhkan Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky di Pendapa Kridha Manunggal Tuban, Selasa (15/8) malam. Pengukuhan ditandai pemasangan tali kendit oleh Bupati diwakili dua anggota, yaitu Maheswara Hatala Putra Saminata dari SMAN 1 Tuban, dan Zahra Rahma Nurfadila dari SMAN 2 Tuban