JATIMPOS.CO/JOMBANG - Pelantikan Karang Taruna di 21 Kecamatan se-Kabupaten Jombang masa bhakti 2022-2027 dikukuhkan oleh Ketua Karang Taruna Kabupaten Jombang, Junita Erma Zaskiyah.

Prosesi pelantikan berjalan khidmat, 21 pengurus Kecamatan yang baris di depan dengan kompak mengikuti pembacaan ikrar dan sumpah jabatan yang dipimpin Junita Erma Zakiyah.

Mbak Ita sapaannya meminta pengurus kecamatan Turba (turun ke bawah) ke desa-desa untuk melakukan deteksi serta identifikasi guna mengetahui kondisi Karang Taruna di desa wilayah kerjanya.

“Selanjutnya akan kita lakukan langkah bersama untuk menemukan solusi yang tepat demi kemajuan kita bersama,” katanya.

Lanjut Ita, salah satu fokus kerjanya selain penataan organisasi, adalah melanjutkan program yang sudah berjalan di tahun ini. “Yakni membantu pelaku UMKM untuk mendapatkan sertifikat produk halal,” papar perempuan yang juga anggota DPRD Jombang F-PPP.

Dari 21 Kecamatan tercatat ada 10 ketua Karang taruna yang terdaftar sebagai pendamping yang teregister di Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI). “Kami berharap Ketua Karang Taruna Kecamatan bisa bantu UMKM di kecamatan masing-masing,” katanya.

Pada kesempatan itu, Ita juga menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati Jombang yang menerima penghargaan Satyalancana Aditya Karya Mahatva Yodha (AKMY) dari Pengurus Nasional Karang Taruna Nasional (PNKT) pada Rabu (30/12/2022) lalu di Surakarta.

Sementara, Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab yang telah menerima Penghargaan Satya Lancana Dharma Aditya Karya Mahatva Yodha atas komitmennya turut mendukung pengembangan Karangtaruna di Kabupaten Jombang secara aktif, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas kerja nyata Karang Taruna di Kabupaten Jombang.

“Atas penghargaan yang diberikan Karang Taruna Nasional kepada Bupati Jombang, semoga menjadi motivasi bagi kita semua untuk meningkatkan kerjasama, sinergitas dan kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Jombang dengan Karang Taruna didalam mendukung dan tercapainya Program Pembangunan di Kabupaten Jombang sebagai upaya mewujudkan Jombang yang Berkarakter dan Berdaya Saing,” tutur Bupati Mundjidah Wahab.

Munjidah juga menyampaikan ucapan selamat kepada Pengurus Karang Taruna Kecamatan Se Kabupaten Jombang masa bhakti 2022-2027 yang baru saja dilantik. Bupati berharap, para Pengurus Karang Taruna dimasing-masing Kecamatan mampu melaksanakan amanah dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab.

“Kuatkan komitmen untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menjalankan kewajiban, sesuai tugas dan fungsi yang telah diberikan, sehingga karang taruna dapat benar-benar menjadi organisasi mitra kerja pemerintah, dalam pembangunan sosial,” tandas Bupati Mundjidah Wahab.

Karang taruna juga diharapkan meningkatkan potensi dan kompetensi, serta terus membangun koordinasi, komunikasi, sinergi, dan kolaborasi dengan semua pihak, termasuk dengan pemerintah daerah, melalui ide, gagasan, kreatifitas dan inovasinya.

“Teruslah berkontribusi dan berikan sumbangsih terbaik untuk mewujudkan Jombang yang berkarakter dan Berdaya Saing,”pungkas Bupati Mundjidah Wahab.  

Hadir dalam Pengukuhan Karang Taruna Kecamatan Se Kabupaten Jombang tersebut diantaranya Majelis Pembina Organisasi Karang Taruna, Ema Ummiyatul Chusna yang juga Anggota Komisi IV DPR RI, Kepala Dinas Sosial Hari Purnomo, AP, Kepala DPMD Kabupaten Jombang Sholahuddin, HS, S.STP, M.Si Kepala Disporapar Drs. Bambang Nurwijanto, M.Si, Kepala Bakesbangpol Drs. Anwar, MKP Kepala Bagian Tata Pemerintahan Drs. Muhdlor M.Si serta Camat Se Kabupaten Jombang. (her)