DPD APMIKIMMDO Jatim Menggelar Program Inovatif dan Kolaboratif untuk Pemajuan UMKM di Jatim
JATIMPOS.CO//Surabaya - Dalam semangat penuh untuk membangun dan mengoptimalkan potensi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Jawa Timur, DPD APMIKIMMDO Jatim hadir sebagai kekuatan penggerak yang tak kenal lelah. Hal itu tampak pada pertemuan yang digelar di pusat perkantoran Gunawangsa Surabaya, Sabtu (26/8/2023). Sebagai Asosiasi Pengusaha UMKM Mandiri Indonesia di Jawa Timur, tujuan utama mereka adalah memberikan wadah dan dukungan bagi para pelaku UMKM di wilayah ini.