JATIMPOS.CO/PAMEKASAN - Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto mengimbau kepada Kepala Desa terpilih dan tim kemenangannya agar tidak melakukan euforia dalam merayakan kemenangan di Pilkades serentak 2022.

Menurutnya, dalam pesta demokrasi Pilkades  di Bumi Gerbang Salam, calon Kades ataupun Tim Sukses yang menang harus bisa menjaga kondisi dan situasi yang kondusif. Boleh merasa bersyukur atas kemenangan, namun jangan sampai ada euforia dan konvoi yang berlebihan. Jangan sampai pasca pelaksanaan Pilkades, malah menjadi klaster penyebaran Covid-19.

"Saya minta semuanya sama-sama menjaga diri, untuk tidak melakukan pengumpulan massa dalam bentuk apapun. Tidak boleh euforia, tidak ada deklarasi, tidak ada konvoi, tidak ada arak-arakan, apalagi yang berpotensi penularan Covid-19," kata Kapolres AKBP Rogib Triyanto dalam amanatnya, Minggu (24/4/2022).

Kesuksesan penyelenggaraan Pilkades serentak tidak terlepas dari peran berbagai elemen. Karenanya, dalam kesempatan itu pihaknya pun tidak lupa menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang turut menyukseskan penyelenggaraan Pilkades serentak.

"Terima kasih atas kerjasamanya. Baik dari unsur TNI, Polri, P2KD maupun jajaran Pemerintahan Desa," pungkasnya.

Diketahui; Pilkades serentak di kabupaten Pamekasan yang digelar pada hari Sabtu (23/4/2022) kemarin dengan diikuti oleh 72 Desa di 13 Kecamatan se-kabupaten Pamekasan berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. (did)