JATIMPOS.CO/MOJOKERTO - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mojokerto raya menggelar  Konferensi Cabang (Konfercab) ke-5, di Gedung  Sentra IKM Batik, DiskopUKMPerindag Kelurahan Gununggedangan Kota Mojokerto, Selasa (17/12/2024) pagi. 

Dalam Konferensi Cabang (Konfercab) ke-5 PWI Mojokerto raya yang berjalan demokratis tersebut, dihadiri ketua PWI Jatim Lutfil Hakim dan Pengurus PWI Jatim Suhermono, serta diikuti semua anggota PWI Mojokerto raya. 

Dari 27 orang yang punya hak pilih dalam konfercab ke -5 PWI Mojokerto raya tersebut,  Cak Amin Wartawan Reporter JTV itu  mengantongi 16 suara, sedangkan Chariris kandidat lainnya dari wartawan Radar Mojokerto hanya memperoleh 11 suara.

Dengan perolehan itu Aminudin ilham resmi terpilih sebagai Ketua PWI untuk periode 2024-2027.

Dalam pidato kemenangannya, Amin menyampaikan komitmennya untuk membawa PWI ke arah yang lebih profesional dan meningkatkan kesejahteraan para anggota.

"Saya berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Bersama, kita akan berupaya menjadikan PWI lebih maju dan solid sebagai organisasi yang memperjuangkan kepentingan wartawan," ujar Amin di hadapan para peserta konferensi.

Konfercab PWI ke-5 ini juga diisi dengan berbagai agenda penting, termasuk penyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus sebelumnya, pembahasan program kerja, serta pemilihan struktur kepengurusan baru. Selain itu, kegiatan ini menjadi momentum untuk memperkuat solidaritas antar wartawan dalam menghadapi tantangan era digitalisasi media. (din)