JATIMPOS.CO/LAMONGAN – Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana, S.I.K didampingi oleh Kasat Binmas Polres Lamongan AKP M. Fandil, S.H menerima kunjungan silaturahmi dari Pengurus Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP) Polri di Ruang Lobby Polres Lamongan. Senin (31/05/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KBPP Polri Lamongan Nanik Dwi Setyowati, S.Pd sangat bangga sekaligus terharu dapat bersilaturahmi langsung dengan beliau Kapolres Lamongan. “ Kami bangga dan terharu akhirnya bisa bersilaturahmi dan bertemu langsung dengan Bapak Kapolres,” ucapnya.

Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana mengatakan bahwa silaturahmi ini sangat istimewa karena dapat berkomunikasi secara langsung dengan Keluarga Besar Putra Putri Polri. “ Semoga tali silaturahmi ini tetap terjaga baik dilingkup internal maupun eksternal,” jelas AKBP Miko.

Kapolres Lamongan sangat mengapresiasi dan akan mendukung kegiatan kegiatan sosial yang akan dilaksanakan oleh KBPP Polri guna meningkatkan sinergitas antara Polres Lamongan dan KBPP Polri.

"Semoga kedepannya semua kegiatan sosial kepolisian dapat melibatkan KBPP Polri karena merupakan salah satu mitra strategis untuk menyampaikan suatu informasi kepada masyarakat luas," harap Kapolres.

KBB Polri ini adalah sebuah Organisasi yang siap melaksanakan visi misi dengan tujuan yang jelas dan ikut berpatisipasi dalam mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Lamongan khususnya. (bis)