JATIMPOS.CO/LAMONGAN - Pemohon vaksin di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur mulai meningkat. Itu terlihat ketika adanya vaksinasi yang digelar di Kecamatan Turi dalam rangka HUT ke-76 TNI pada Jumat, 8 Oktober 2021 pagi.

Antusias warga terlihat ketika beberapa dosis vaksin jenis Sinovac mulai digelontorkan di lokasi itu.

Beberapa hari sebelumnya, kegiatan vaksinasi untuk Lansia juga digelar di Tawangrejo. Jenis vaksin yang digunakan adalah jenis Sinovac dengan jumlah 1000 dosis. Dari jumlah 1000 tersebut hanya terpakai 879 dosis.

"Dan, saat ini tercatat 640 warga yang sudah di vaksin. Diharapkan itu bisa terus semakin bertambah,” ujar Dandim 0812/Lamongan, Letkol Inf Sidik Wiyono sesuai informasi yang ia terima dari Babinsa Turi.

Dirinya menambahkan, vaksinasi itu merupakan bagian dari upaya pembentukan Herd Immunity, terutama ketahanan tubuh.

Selain aman bagi tubuh, vaksin itu juga dipercaya mampu meningkatkan imun tubuh. “Tapi bukan berarti kita bebas dari serangan pandemi. Protokol kesehatan, tetap kita patuhi,” ujar Letkol Sidik.

Program vaksinasi ini berkerja sama dengan tim nakes dari UPTD Puskesmas Kecamatan Turi Poskes TNI Kodim 0812, Dokpol Polres Lamongan, tim Relawan Desa, SDGs, SPMAA, dan Akper Lamongan.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Kecamatan Turi dr. El Aziz Muslim menyampaikan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan serbuan vaksin yang digelar oleh Kodim 0812/Lamongan ini. Untuk itu ia berterima kasih atas terselenggarannya vaksinasi ini.

Selain itu, dr. Azis juga menyebutkan, Pemerintah menginginkan agar masyarakat mau di Vaksin karena satu-satunya jalan untuk bisa melawan wabah virus Corona ini.

Ia juga mengimbau, dengan di Vaksin masyarakat juga wajib menjalankan 5M (Menjaga Jarak, Menggunakan Masker, Mencuci tangan, Menjauhi Kerumunan, Mengurangi aktivitas diluar yang tidak perlu).

Apabila semua itu bisa dijalani dengan benar semoga Indonesia bisa cepat terbebas dari dampak virus Corona ini,” pungkasnya. (yus)