JATIMPOS.CO/JOMBANG - Jelang berakhirnya masa jabatan Bupati Jombang dua minggu mendatang, Hj Mundjidah Wahab melantik dan mengambil sumpah/janji sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrasi, Kepala Sekolah, dan Kepala Puskesmas Lingkup Pemerintah Kabupaten di Pendopo Kabupaten Jombang, Rabu (6/9/2023).
"Saya ucapkan selamat dan sukses kepada Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrasi, Kepala Sekolah dan Kepala Puskesmas, yang hari ini telah dilantik dan diambil sumpah janjinya. Semoga mampu mengemban amanah, mampu melaksanakan tugas pelayanan publik, tugas pemerintahan serta tugas pembangunan secara optimal," tutur Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab.
Mundjidah Wahab menuturkan, bahwa pengangkatan dan mutasi jabatan merupakan suatu hal yang biasa pada suatu Pemerintahan. "Dengan adanya pelantikan ini, artinya kepercayaan dan amanah telah diberikan kepada Bapak/Ibu untuk senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," tuturnya.
Sebagai pejabat yang telah diberikan kepercayaan dan amanah, Bupati Mundjidah Wahab berpesan agar para pejabat yang dilantik memiliki kemampuan sebagai pemimpin yang memiliki wawasan luas serta dapat mengambil kebijakan secara profesional; Kedua memiliki produktivitas dan disiplin kerja yang sesuai dengan landasan hukum yang telah ditetapkan dalam peraturan pemerintah Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil; Ketiga memiliki kemampuan serta responsif pada setiap perkembangan dan pelayanan masyarakat. Yang terakhir mampu menjalankan fungsi koordinasi yang baik demi kelancaran pelaksanaan tugas.
"Bekerjalah sesuai dengan kewenangan dan tidak memutuskan masalah yang bukan kewenangannya, pergunakan fasilitas sesuai dengan pangkat dan jabatan. Serta tak lupa saya mengajak jajaran aparatur pemerintah Kabupaten Jombang untuk secara bersama-sama saling bahu membahu menghadapi tantangan kedepannya sesuai dengan tugas dan fungsi pada masing-masing perangkat daerah," tandasnya.
"Selamat kepada pejabat yang baru saja dilantik, jalankan tugas, amanah, kepercayaan yang telah diberikan dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab," pungkasnya.
Disebutkan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Jombang Bambang Suntowo, bahwa jumlah pejabat yang dilantik sebanyak 125 pejabat, dengan rincian sebagai berikut: Jabatan pimpinan tinggi pratama: 3 orang; Pejabat Administrasi dan Pengawas: 60 orang; Kepala Sekolah: 57 orang; Kepala Puskesmas: 5 orang.
"Pelantikan ini dalam rangka mendukung tugas pemerintahan di Kabupaten Jombang khususnya pada pemenuhan kebutuhan organisasi guna mengoptimalkan tugas-tugas operasional pada organisasi perangkat daerah, maka pengangkatan dan pelantikan pejabat perlu dilakukan," tukasnya.
Mutasi atau promosi dalam suatu jabatan juga merupakan metode pembinaan karir bagi pegawai negeri sipil terkait dengan prestasi kerja. Pemerintahan juga memerlukan pimpinan yang memiliki tingkat kompetensi dan profesionalisme dalam menjalankan tugas sesuai dengan jabatan agar sebuah organisasi perangkat daerah dapat berjalan secara efektif dan mencapai sasaran yang diinginkan.
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Agus Purnomo, SH., M.Si, Forkopimda, Staf Ahli, Asisten dan Kepala OPD terkait. (her)