JATIMPOS.CO/SUMENEP - Rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, membutuhkan 311 formasi, paling banyak guru.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sumenep, Ahmad Masuni, melalui Kepala Bidang Pengadaan Pemberhentian dan Informasi (Kabid PPI), M. Suharjono, menyampaikan rekrutmen kali ini adalah peluang besar untuk para guru.
Ia mengatakan, selama ini guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di Sumenep masih banyak yang belum diangkat menjadi pegawai pemerintah. Menurutnya rekrutmen kali ini merupakan peluang besar bagi para guru khususnya guru PAI.
Lanjut, komposisi formasi PPPK tahun ini lebih didominasi penerimaan pegawai guru. Diantaranya dibutuhkan 183 guru, 64 tenaga teknis dan 64 tenaga kesehatan.
"Tahun ini keseluruhan ada 311 formasi yang bakalan diisi. Kami akan fokus pada pengangkatan guru agama." ujarnya, Rabu 27 September 2023.
Tenaga guru agama baik di daratan maupun kepulauan memang banyak dibutuhkan bahkan saat ini pemerintah daerah akan lebih fokus rekrut guru agama.
"Kita dijuluki sebagai kota santri, masak guru agamanya kutang. Makanya kita alan fokus kesitu." tambahnya
Sementara, untuk batasan umur PPPK yakni minimal 20 tahun dan maksimal 57 bagi non guru.
"Untuk yang sudah jadi guru maksimal umurnya 59 tahun, karena pensiunannya guru itu umur 60 tahun," jelasnya. (dam)