JATIMPOS.CO/TUBAN – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tuban, Riyadi dan Wafi Abdul Rosyid optimis mendapatkan nomor urut 1 sinyal akan naik kelas. Hal ini dikatakan Riyadi kala berkesempatan menyampaikan sambutan di rapat Pleno terbuka KPU tentang pengundian dan penetapan nomor urut paslon di Grand Javanilla, Senin (23/9/2024).

“Kang Riyadi-Gus Wafi yang dulu sebagai orang nomor dua, Allah menakdirkan sekarang nomor 1. Insyaallah dengan doa para sesepuh masyarakat Tuban, kami didorong dan disupport belajar dari nomor 2 untuk naik menjadi orang nomor 1 di Kabupaten Tuban,” kata Riyadi didampingi Wafi di hadapan para partai pendukung.

Wakil Bupati Tuban ini mengatakan atas dukungan doa para kiai dan masyarakat Tuban menjadi bekal untuk melaju menjadi pemimpin baru. Harapannya menjadikan Tuban lebih bermartabat dan unggul.

Riyadi menyebut menjadi nomor dua sudah dirasakan selama tiga tahun terakhir. Selama ini ia banyak mendengar dan melihat kondisi masyarakat di bawah. Baginya berjuang di politik harus membangun kepekaan sosial. Ia mencontohkan kemiskinan di Tuban yang relative masih tinggi dan berbagai permasalahan sosial di masyarakat akar rumput. Belum lagi tentang pemberdayaan pemuda dan olahraga.

Atas kondisi yang sangat kontras ini membuat paslon nomor urut 1 mengusung visi bersama mewujudkan Tuban Baru (berkah, ramah, adil, dan unggul), sejahtera, religius, berbudaya, dan bermartabat.

Kendati demikian, Ketua DPC Nasdem Tuban ini mendukung pembangunan infrastrukur yang saat ini terus berjalan. namun pelayanan dasar harus juga lebih diperhatikan.

Ditanya soal target, Riyadi–Wafi enggan menyampaikan jumlah. Di sisa waktu hingga 27 November mendatang paslon nomor urut 1 akan terus menyapa masyarakat untuk mendapatkan tempat di hati pemilih.

Sekadar diketahui, paslon 1 Riyadi-Wafi diusung dari koalisi rakyat bersatu. Yaitu Nasdem, Hanura, Partai Buruh, PBB, Gelora. (min)