JATIMPOS.CO/KABUPATEN BLITAR - Pemerintah Kabupaten Blitar melaksanakan kegiatan pelantikan dan mutasi perangkat desa untuk perubahan dan penyegaran posisi jabatan di Desa Modangan Kecamatan Nglegok, Selasa (25/10/2022).  

Hal ini dilakukan untuk memperlancar roda pemerintahan itu sendiri agar pelayanan dan kegiatan masyarakat tidak tersendat atau terganggu, sehingga kepentingan administrasi bisa lancar,” ucap Kades Modangan, Bisri Mustofa.

Turut hadir dalam acara pelantikan, antara lain Camat Nglegok Anidya Putra, Kapolsek Nglegok  Iptu Nur Budi Santoso, Danramil Nglegok Kapten  Czi Wikodo, Kades/Lurah se-Nglegok, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, BPD, LPMD, RT/RW, PKK, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan tamu undangan.

Pelantikan yang dipimpin langsung oleh Kepala Desa Modangan, Bisri Mustofa diawali dengan pembacaan doa dan penandatangan surat keputusan pengangkatan mutasi perangkat desa dan dilanjutkan pembacaan sumpah yang dibacakan Kepala Desa Modangan.

Empat perangkat desa tersebut, yakni Bahrul Ulum yang sebelumnya menjabat Kaur Keuangan kini menjadi Sekertaris Desa; Hari Wiyatno sebelumnya Staf Kasi Pelayanan sekarang sekarang sebagai Kamituo;  Junanto sebelumnya Staf Kasi Pemerintah kini menjadi Kasi Pelayanan; dan Wahab Nurudin yang sebelumnya Staf Kasi Kesra sekarang Kaur Keuangan.

Sementara itu Camat Nglegok Anidya Putra menyampaikan mutasi atau promosi jabatan adalah hal wajar, selain untuk meningkatkan sumber daya manusia dan pemerintah desa yang sebaik-baiknya, juga membantu kepala desa dalam pemerintah agar roda pemerintahan berjalan dengan lancar.

Menurutnya, sebagai pelayan/melayani masyarakat apalagi akan menghadapi tahun politik dan pelantikan berjalan lancar, ke depan para perangkat yang baru dilantik ada sinergitas serta ada kekompakan dalam bekerja untuk memajukan dan berkarya sesuai tupoksi masing-masing. (met)