KELUARGA Besar Komando Distrik Militer (Kodim) 0812 Lamongan mengucapkan Selamat dan Sukses atas dilantiknya Drs. Moh. Nalikan, MM sebagai Sekerataris Daerah (Sekda) Kabupaten Lamongan oleh Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, Jum’at (27/08/2021)
“Kami sampaikan Selamat dan Sukses” kata Komandan Kodim 0812 Lamongan, Letkol Inf. Sidik Wiyono, SH, M.Tr.Han. Sekretaris Daerah adalah seorang dirijen yang mengatur harmoni. Sehingga harus bisa mengharmonisasi seluruh instansi, baik instansi vertikal maupun horisontal.
Pada pelantikan itu, hadir Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama Wakil Bupati dan Forkopimda di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan, Jumat (27/08/2021).