JATIMPOS.CO//SURABAYA-Hingga saat ini (15/1/2021) Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa masih menjalani isolasi mandiri akibat terpapar covid-19. Menghilangkan jenuh, beragam kegiatan dilakukan seperti berkebun, memberi makan ikan di kolam, dan tugas kantor dilakukan secara virtual.
Untuk kegiatan ibadah menurut Khofifah, usai sholat maghrib selalu mengikuti istighosah. “Mengikuti istighosah virtual bersama KH Marzuki Mustamar, Pimpinan Pondok Pesantren Sabiilul Rosyad, Malang,” kata Khofifah, Jum’at (15/1/2021).
Istighosah itu dilakukan selama isolasi. “Selama isolasi saya ihtiarkan untuk mengikuti istighostah setiap usai menunaikan Sholat Magrib,” ujarnya.
Kegiatan istighosah dilakukan secara virtual. “Meski virtual, InsyaAllah seluruh rangkaian munajat diijabah. Semoga Jawa Timur dan Indonesia umumnya senantiasa diberikan kebaikan, keselamatan dan pertolongan dari Allah SWT. Aamiin,” pungkasnya.(sa)