JATIMPOS.CO/KOTA BATU - Penghambat pelaku UMKM saat ini dapat bernafas lega. Pasalnya Gekrafs Kota Batu menyelenggarakan pelatihan untuk para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan tema “Melek Bisnis dan Pajak Bersama Gekrafs Batu” di Aston Inn Hotel, Rabu (17/7/2024).
Permasalahan utama yang menjadi peghambat perkembangan dan kelemahan pelaku UMKM ialah pengaturan administrasi serta manajemen keuangan.
Diketahui bahwasannya UMKM saat ini merupakan tulang punggung perekonomian, baik di tingkat daerah maupun nasional.
Mahendra, Ketua Gekrafs Kota Batu, mengatakan, UMKM di Kota Batu memiliki potensi besar yang perlu dikembangkan.
"UMKM di kota wisata Batu sangat berpotensi besar, sehingga sangat penting untuk pengembangan lebih baik lagi," ujar mahendra.
Ia menambahkan tantangan paling sering menghambat perkembangan UMKM terutama ketidak tahuan atas pengetahuan keuangan dan perpajakan.
"Tantangan seperti kurangnya pengetahuan keuangan dan perpajakan, sering kali menghambat perkembangan UMKM. Pelatihan ini diharapkan dapat menjawab tantangan tersebut," ujarnya.
Sementara itu Ketua Gekrafs DPW Provinsi Jawa Timur, Rian Septrianto Maulana, menyampaikan bahwa pelatihan ini telah menciptakan banyak kolaborasi dan memberikan dampak positif terhadap perkembangan UMKM di Kota Batu dan sekitarnya.
"Pelatihan yang di selenggarakan saat ini sudah berdampak positif terhadap UMKM kota Batu dan sekitarnya,"ungkap Rian.
Dalam kesempatan tersebut Arief as Sidiq, Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, mengapresiasi pelatihan ini.
"Saya mengapresiasi di adakannya pelatihan untuk pelaku UMKM di kota Batu ini sehingga pelaku UMKM bisa memahami kekurangan yang tadinya tidak tahu sekarang ini mengetahui kekurangan- kekurangan tersebut," ungkap Aries.
Arief menambahkan berkolaborasi sangatlah penting untuk memajukan ekonomi kreatif di Kota Batu.
"Dengan berkolaborasi dan membangun visi serta rencana kerja yang matang, kami berharap dapat meningkatkan produktivitas dan kreativitas ekonomi kreatif di Kota Batu," ujar Arief.
Sekedar informasi peserta kegiatan diikuti sebanyak 94 peserta dari UMKM Kota Batu dan sekitarnya yang antusias untuk menambah pengetahuan dan keterampilan dalam pengelolaan keuangan. (Yon/Leh/kmf).