JATIMPOS.CO/PAMEKASAN - Putri Oktavia Arifin (16) warga jalan Nugroho, Kabupaten Pamekasan dinobatkan sebagai Grand Winner Indonesia Heritage Model 2020 setelah mengikuti kontestasi Pemilihan Top Model dan Parade Top Desainer Jawa Timur, di Atrium Marvell City Mall Surabaya.

Ocha sapaan akrab Putri Oktavia Arifin saat menjadi peserta model dalam katagori dewasa di Indonesia Heritage Model 2020 itu, tengah memakai gaun pernak-pernik Malate Sato'or yang dikolaborasi dengan batik Kade Pamekasan.

Hera Latif ibunda Ocha mengatakan, dirinya merasa bangga dan senang, karena putri tercintanya telah dinobatkan sebagai Grand Winner Indonesia Heritage Model 2020 tingkat Jawa Timur.

"Saya ucapkan banyak-banyak terima kasih kepada tim juri dan semuanya Crew Ultra Intertainment dan disigner sekaligus Koreografer yang mendukung, terutama owner batik Kade Pamekasan yang ada di kota Pamekasan," kata Hera Latif, Senin (30/11/2020).

Menurutnya, kemenangan Ocha tidak lain karena berkat dukungan dari berbagai pihak dan tentunya dari Crew yang telah memberikan semangat dan dorongan kepada Ocha.

"Batik Kade Pamekasan dengan simbolnya yang luar biasa dan sangat antusias untuk mendukung kami dalam pelaksanaan pemilihan Indonesia Heritage Model 2020 yang diadakan di Surabaya di wilayah Jawa Timur," paparnya.

Lebih jauh, ia menuturkan, gaun yang dipakai oleh Ocha saat tampil dilomba tersebut yaitu memakai Gaun bermotif Malathe Sato'or dikolaborasikan dengan bunga melati batik Kade Pamekasan.

"Desainernya dibuat dari Bang Nyonyo dari Kabupaten Sumenep, kebetulan beliau juga sebagai koreografi desain grafis anak kami," terang Era sapaannya.

Terpisah, Owner Batik Kade Pamekasan, Abdus Somad mengatakan, dirinya sangat bangga dan senang, bahkan ikut bersyukur dengan prestasi yang diraih model mungil yang saat ini masih duduk di bangku kelas X (sepuluh) di salah satu sekolah Negeri di Kabupaten Pamekasan.

"Alhamdulillah saya sebagai owner batik Kade merasa senang bahagia dan bangga, karena batik Kade bisa dipakai model yang bisa menjuarai grand winner tingkat Jawa Timur," ucapnya dengan penuh syukur

Kak Dus sapaan akrabnya menyampaikan, kemenangan itu merupakan hasil usaha dan ikhtiar yang maksimal dan luar biasa, sehingga, Ocha mampu mengharumkan nama kabupaten ini, khususnya pecinta batik kabupaten Pamekasan.

"Dengan batik Kade, dek ocha sebagai model yang  juara di Grand Winner Indonesia Heritage Model 2020 Tingkat Jatim," jelasnya.

Ia juga berterima kasih kepada semua crew yang telah ikut berusaha untuk kemenangan dan kesuksesan ananda Ocha. "Semoga kerja sama bersamanya membawa barokah dan membawa harumnya kabupaten Pamekasan, khususnya batik Pamekasan," tutupnya. (did)