JATIMPOS.CO/TUBAN – Usai mengawali acara Golkar Bersholawat, teranyar, HUT Golkar ke-59 yang jatuh pada 20 Oktober 2023 ini melanjutkan acaranya dengan kegiatan ziarah makam pahlawan. Tak terkecuali makam tokoh Golkar almarhum H. Ali Hasan.
Acara dilanjutkan Qotmil Qur’an ditutup dengan tasyakuran di kantor Jalan Basuki Rahmat.
Kepada Jatim Pos, Sekretaris DPD Partai Golkar, Suratmin mengungkapkan saat tabur bunga ke makam para pahlawan ditemani sejumlah pengurus. Dengan berziarah kubur mengingatkan jasa-jasa perjuangan pendahulu yang dapat melahirkan semangat bagi para kader golkar.
Kata Suratmin, kegiatan peringatan HUT Golkar ke-59 digelar serentak mulai tingkat pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota. Seluruh DPD Golkar di seluruh Jatim melakukan hal yang sama.
"Kali ini perayaan dibuat sederhana penuh khidmat," kata Suratmin bersyukur atas perayaan ini, Sabtu (21/10)
Meski sederhana, HUT 59 dimaknai sebagai refleksi perjuangan para tokoh dan petinggi partai. Apa yang dijalankan jajaran pengurus adalah bentuk syukur yang sekaligus menjadi pemantik semangat dalam meneruskan cita-cita perjuangan.
Mengusung tema "Golkar Menang Rakyat Sejahtera" menjadi semangat seluruh kader untuk menyukseskan jalannya pemerintahan di tingkat nasional maupun daerah khususnya di tangan Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky.
Politisi asal Kerek ini menambahkan bahwa tanggung jawab yang disandangkan masyarakat Tuban kepada partai Golkar ini tidaklah mudah. Namun demikian, dirinya optimis bahwa bupati Tuban yang diusung Partai Golkar ini memiliki langkah taktis untuk mengantarkan Kabupaten Tuban menjadi primadona alias kembali Berjaya.
“Saat ini puncaknya Golkar Tuban untuk memberikan pelayanan terbaik serta merealisakan harapan masyarakat Tuban yaitu Mbangun Desa Noto Kutho,” tutur Suratmin yang menjabat juga sebagai Fraksi Berkarya di DPRD Tuban.
Terakhir dia menegaskan bahwa pengurus DPD Golkar di Tuban bertekad meneruskan perjuangan para pahlawan bangsa sampai dengan cita-cita Indonesia maju dan sejahtera. (min)