JATIMPOS.CO/TUBAN - PT.United Tractors Semen Gresik (UTSG) menggandeng Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), dengan cara memberikan santunan kepada yatim dan keluarga dari almarhum wartawan yang pernah bertugas di kabupaten Tuban.
SHE, CSR, Sec & Communication Dept Head UTSG, Budi Banyuarysah mengatakan melalui pilar program CSR - UTSG Action dengan tema ramadhan berbagi, UTSG terus berkomitmen memberikan manfaat dan kontribusi nyata dalam hal pemberian santunan kepada anak yatim di sekitar perusahaan.
"UTSG terus mengupayakan dan tidak menghilangkan esiensi sosial dan kemanusiaan. Dengan memberikan manfaat kepada Masyarakat sekitar ring satu maupun di luar perusahan," kata Budi Banyuarysah kepada wartawan, Jum'at (29/04)
Rombongan karyawan UTSG didampingi Ketua PWI Tuban menyerahkan santunan berupa kelengkapan pendidikan sekolah dan uang tunai. Paket ini diberikan langsung kepada istri dan anak almarhum Muhlisin eks wartawan seputartuban.com bertempat tinggal di Desa Gaji, Kecamatan Kerek.
Budi berharap, tujuan besar perusahaan atas penyelarasan satu pilar (SDGs) yakni menjalin kemitraan. Salah satunya menjalin komunikasi baik dengan stakeholder termasuk insan pers.
“Sampai saat ini hubungan baik perusahaan dengan masyarakat atau pemerintah daerah telah terjalin. Koordinasi baik dengan pemangku kepentingan sesuai dengan SDGs pilar nomor 17. Semoga niat baik perusahaan bisa mendatangkan manfaat bagi penerima dan membawa berkah untuk perusahaan," ungkapnya.
Senada, Ketua PWI Tuban, Suwandi memberikan apresiasi kepada PT UTSG yang peduli anak yatim keluarga wartawan. Ia berharap, santunan dapat membantu kebutuhannya. Terutama saat lebaran nanti dan keperluan sekolah.
"Semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk anak almarhum keluarga wartawan," harapnya.
Diketahui, UTSG selain santunan kepada keluarga almarhum wartawan, juga telah membagi 175 paket santunan anak yatim di 10 desa dan 1 Kelurahan. Diantaranya, Desa Sumberarum, Karanglo, Pongpongan, Sembungrejo, Sugihan,Tobo,Temandang, Karangasem, Mliwang, Kecamatan Kerek dan Kecamatan Merakurak, kemudian di Kelurahan Perbon, Kecamatan Tuban. (min)