JATIMPOS.CO/SURABAYA - Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono titip doa untuk 53 awak KRI Nanggala 402 kepada anak-anak yatim piatu saat menggelar acara buka bersama (bukber) di gedung DPRD Surabaya Jl. Yos Sudarso, Senin sore (26/4/2021).
“Sebelum kita mendengarkan ceramah dari Ustadz Muhaimin saya mewakili DPRD ingin menyampaikan rasa duka yang mendalam atas musibah yang menimpa KRI Nanggala 402,” kata Adi Sutarwijono saat mengawali sambutanya.
Sebagaimana ramai diberitakan Rabu lalu 21 April 2021 KRI Nanggala 402 dikabarkan hilang kontak di utara laut Bali hingga akhirnya Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahyanto menyatakan 53 awak kapal selam KRI Nanggala 402 On Eternal Patrol --istilah kemaritiman alias pergi-- untuk tugas patroli selamanya dan tidak akan kembali.
Dari 53 awak kapal selam buatan Jerman tersebut berdasarkan manifes 13 orang diantaranya adalah warga Surabaya.
“Saya titip doa, dan saya mohon Ustadz Muhaimin memimpin doa untuk seluruh kru awak KRI Nanggala 402 yang diantarnya warga Surabaya,” ujar Adi Sutarwijono.
Politikus asal PDIP tersebut juga mengaku mengapresiasi langkah cepat Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang memberikan bea siswa kepada putra-putri prajurit TNI yang gugur,” ujar Awi, panggilan akrab Adi Sutarwiyono.
Pada bagian lain Awi menambahkan bukber dengan anak yatim piatu tersebut merupakan tradisi DPRD Surabaya setiap Ramadhan. Namun karena Covid-19 tahun lalu sempat ditiadakan dan sekarang kembali digelar.
“Bukber ini adalah tradisi setiap tahun, karena tahun lalu pandemi Covid-19 sangat tinggi bukber ditiadakan dan sekarang pandeminya sudah melandai maka bukber diadakan kembali,” ungkap Adi Sutarwiyono.
Adi juga menegaskan bahwa bukber perdana kali ini tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
“Kami menggelar bukber ini dengan protokol kesehatan secara ketat yang biasanya 150 anak sekarang hanya 50 anak yatim piatu dan beberapa anggota dewan yang hadir. Bukber kata Adi Sutarwijono juga memetikan santunan kepada anak yatim piatu.
“Ini adalah ungkapan rasa syukur kami pemimpin dan anggota DPRD Surabaya atas segala hal yang kami terima dengan berbagi berkah kepada anak yatim piatu dan siapa saja yang berbuat baik untuk bangsa ini,” pungkas Adi Sutarwijono. (tot)