JATIMPOS.CO//SURABAYA- UPT Taman Budaya Jatim (TBJ) di Jl. Gentengkali 85 Surabaya menggelar Pekan Wayang Jawa Timur tahun 2022. Gelaran ini berlangsung hingga 7 Nopember 2022 mengusung tema, Karena Ku Su “Wayang” (Karena wayang yang mempersatukan kita).
“Dengan tema itu, kita suka wayang menyaksikan secara langsung bagaimana wayang ini menjadi tontonan dan sekaligus tuntunan dalam kehidupan kita,” ujar Ka UPT Taman Budaya Jatim, Samad Widodo, S.S, MM pada pembukaan kegiatan, Selasa (1/11/2022).
“Mari kita sukseskan dalam rangka peringatan Hari Wayang ini. Sedikit sekali kita melihat wacana luar biasa, adiluhung melalui cerita wayang yang luar biasa ini,” lanjut Samad Widodo seraya memohon maaf Plt Kadisbudpar Jatim, Sinarto, S.Kar, MM sedianya membuka kegiatan namun ada kegiatan yang tidak dapat ditinggalkan.
Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah sebagai ruang bagi seniman dalam rangka menjadi ruang apresiasi seni (pedalangan) menjadikan ajang silaturrahmi dan jejaring seni pedalangan dan juga masyarakat seni pada umumnya.
Perdana kegiatan Selasa, 1 Nopember 2022 mulai jam 15.00 kolaborasi dalang bocah berprestasi tingkat nasional. Diantaranya : Muhammad Fatikh Assegaf, juara 3 Kelompok usia 11-15 Tahun pada Festival Dalang Anak Nasional Tahun 2022.
Kolaborasi Dalang Bocah Jatim Berprestasi (kiri) dan Ka UPT Taman Budaya Jatim, Samad Widodo, S.S, MM (kanan) pada pembukaan kegiatan
-----------------------------
Kemudian Gatan Wisnu Artha, juara harapan 1 Kelompok Usia 11-15 Tahun Festival Dalang Anak Nasional 2022. Dan Danendra Kidung Sidhutama, juara harapan 2 Kelompok usia 8-10 Tahun Festival Dalang Anak Nasional Tahun 2022.
Kesempatan itu dengan lakon Kluruking Jago Jenggala, mengisahkan Raden Panji memiliki binatang kesayangan yang diberi nama Si Jago. Si Jago yang sangat hebat ternyata yang bisa mempertemukan Panji dengan ayahnya, Prabu Lembu Amiluhur, di Jenggala.
Rasa sayang akhirnya bisa menyatukan kembali mereka. Penata naskah : Wejo Seno Yuli Nugroho. Pelatih : Haryo Widhu S, Nanang Pramono, dan Sunarya. Sedangkan Pengrawit : Sri Manunggal, SMPN 1 Ponorogo dan Sanggar Baladewa Surabaya.
Kegiatan dalam Pekan Wayang Jawa Timur Tahun 2022 dalam berbagai bentuk kegiatan hingga 7 Nopember 2022 berupa : Pertunjukan Seni Wayang (tradisi maupun eksperimen), Pameran wayang, Workshop (Sabet Pedalangan Gagrag Jawa Timuran), Lomba Mewarnai Tokoh Wayang Tingkatan Anak-Anak dan Diskusi tentang nilai kekinian dalam wayang. (iz)