JATIMPOS.CO/SIDOARJO - Ratusan ribu warga di Sidoarjo bersiap untuk mengikuti acara Capres - Cawapres yang bertajuk "Jalan Bareng Amin" yang digelar DPW PKB Jatim di Bundaran Taman Pinang Indah.
Peserta dari berbagai wilayah Jawa Timur turut ambil bagian dalam acara ini, termasuk Surabaya, Gresik, Pasuruan, dan Mojokerto.
Koordinator panitia, Abdillah Nasih, menjelaskan bahwa acara ini akan berlangsung selama 3 jam pada Minggu (15/10/2023) pagi.
"Pasangan Amin juga didampingi oleh partai pendukung lainnya yakni Partai Nasdem, PKS dan Partai Umat (nonparlemen), dan relawan," ujar Abdillah Nasih.
Ia berharap, peserta yang hadir bisa mencapai jutaan orang. Menurutnya agar acara tersebut tampak lebih meriah dan mendekatkan program kerja pasangan Amin kepada seluruh lapisan masyarakat.
"Kami sebagai penyelenggara sudah berkoordinasi dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi maupun Kabupaten," cetusnya.
Pasalnya, hal ini dilakukan untuk memastikan transparansi dan keabsahan acara yang diselenggarakan oleh DPW PKB Jatim.
Disebutkan, pasangan ini memiliki target yang kuat untuk memenangkan pemilihan di Jawa Timur dan secara nasional, yang juga akan berdampak positif pada PKB dan partai lain yang mendukungnya.
Nasih, yang juga Sekretaris DPC PKB menegaskan bahwa tidak ada pembatasan peserta dalam acara tersebut. Semua warga Jawa Timur, tanpa memandang golongan, diberi kesempatan untuk mengikuti jalan santai ini.
Pihaknya juga meminta maaf kepada warga sekitar yang mungkin akan merasa terganggu oleh acara besar tersebut.
Namun, ia menekankan bahwa semua prosedur telah dijalani dan bahwa tujuan mereka adalah menjadikan kegiatan ini bermanfaat, membawa kebahagiaan, dan memberikan berkah bagi semua yang terlibat.
"Dengan peserta yang mencapai ratusan ribu hingga jutaan orang, panitia meminta masyarakat Sidoarjo untuk menjaga keamanan, kenyamanan, dan kondusifitas acara tersebut," pungkasnya. (zal)