Anggota DPRD Pamekasan Kembalikan Bantuan Stunting, Desak Dinsos Update Data DTKS
JATIMPOS.CO//PAMEKASAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pamekasan, Tabri S. Munir, mendatangi Kantor Dinas Sosial (Dinsos) setempat pada Senin (02/08/2024) untuk mengembalikan bantuan sosial (Bansos) terkait Keluarga Rawan Stunting (KRS). Bantuan yang diterima Tabri berupa 10 butir telur dan 1 ekor ayam.