Ujian Perangkat Desa Kebontunggul Diduga Sarat Penyimpangan
JATIMPOS.CO/KABUPATEN MOJOKERTO - Pelaksanaan ujian formasi jabatan Kaur Umum dan Perencanaan serta Kepala Dusun Jemanik Desa Kebontunggul Kecamatan Gondang, diduga sarat dengan penyimpangan. Hingga kini peserta yang mengikuti ujian dan memperoleh nilai tertinggi, tetap gigit jari karena belum ada kepastian dilantik atau ikut ujian ulang.