Satgas Anti Judi, Perang Lawan Botoh Pilkades Bojonegoro
JATIMPOS.CO//BOJONEGORO- Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak Gelombang II tahun 2019 di Kabupaten Bojonegoro dilaksanakan 26 Juni 2019. Sudah banyak didengar adanya taruhan, judi atau botoh Pilkades itu. Tapi jangan enak-enak, Polres Bojonegoro siap “perang” menindak pelakunya dengan membentuk Satgas Anti Judi Pilkades.